Yonmarhanlan IV Kembali Sukseskan Serbuan Vaksin Masyarakat Maritim

Tanjung Pinang- Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-76 Tahun, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IV Tanjungpinang Letkol Marinir Kemal Mahdar, S.H.,M.Tr.Opsla turut hadir dalam peninjauan serbuan vaksin masyarakat maritim yang berlangusng di Mesjid Al-Hidayat pulau Limau Kec. Mantang. Kab. Bintan Prov. Kepri. Jumโ€™at 08/10/2021

Serbuan vaksin masyarakat maritim di pulau Mantang ini merupakan bentuk kerjasama Lantamal IV dengan Puskesmas Mantang melaksanakan serbuan vaksin kepada masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian TNI AL terhadap permintaan dari masyarakat, terutama masyarakat Maritim di wilayah kerja Lantamal IV. Hal ini dilakukan agar masyarakat maritim di pulau Limau juga mendapatkan sistem kekebalan tubuh terhadap virus covid-19 dan memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 diwilayah Kepulauan Riau.

Bacaan Lainnya

Dipimpin langsung Komandan Lantamal IV Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan, S.E., M.H bersama para Pejabat Utama (PJU) dan para kasatker di jajaran Lantamal IV terjun kelapangan guna meninjau langsung pelaksanaan serbuan Vaksin dan pemberian bantuan sembako Masyarakat Maritim Lantamal IV. Danlantamal IV mengatakan, serbuan vaksinasi ini merupakan upaya nyata dalam mendukung pemerintah untuk memberikan 2 juta vaksinasi per hari bagi masyarakat dan ini merupakan instruksi langsung dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono kepada seluruh satuan TNI AL di tanah air. Jelasnya

Sementara itu Danyonmarhanlan IV saat di konfirmasi mengatakan bahwa Yonmarhanlan IV Tpi sebagai satuan pelaksana Pasukan Marinir 1 (Pasmar 1) bawah kendali operasi (BKO) Lantamal IV Tanjungpinang, akan terus konsisten mendukung program pemerintah dalam upaya pencegahan penularan virus covid-19 di tanah air. Sesuai dengan program pemerintah, penduduk Indonesia harus bisa tervaksin secara keseluruhan agar mendapat kekebalan komunal (Herd Immunity) dari virus Covid-19.

Pos terkait