Diramaikan 32 Tim, KONI Batam Apresiasi Pelaksanaan PSTI Batam Cup 2021

Sekda Batam yang juga Ketua PSTI Kota Batam, Jefridin (kiri depan) melambung bola takraw kepada Wakil Walikota, Amsakar Achmad menandai dibukanya Turnamen PSTI Batam Cup 2021. ist
Sekda Batam yang juga Ketua PSTI Kota Batam, Jefridin (kiri depan) melambung bola takraw kepada Wakil Walikota, Amsakar Achmad menandai dibukanya Turnamen PSTI Batam Cup 2021. ist

Detak News, BATAM – Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid membuka secara resmi pelaksanaan Turnamen PSTI Batam Cup 2021 yang digelar oleh Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Batam di GOR Raja Dja’far Tiban, Sekupang-Kota Batam, Rabu (24/11/2021).

Kegiatan yang direncakan berlangsung hingga Sabtu (27/11/2021) mendatang, diikuti oleh 32 tim takraw dari berbagai kabupaten kota di empat (4) provinsi, masing-masing perwakilan dari Provinsi Jambi, Provinsi Riau, Provinsi Bengkulu serta tuan rumah Provinsi Kepri.

Bacaan Lainnya
Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad Sekda Batam, Jefridin bersama stake holders lainnya berfose di pembukaan turnamen. Ist
Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad Sekda Batam, Jefridin bersama stake holders lainnya berfose di pembukaan turnamen. Ist

Dalam sambutannya, Amsakar Achmad mengingatkan seluruh pihak jangan menjadikan kegiatan tersebut sebagai pelampiasan kejenuhan karena sudah dua tahun didera pandemi Covid-19. Tetapi seyogyanya kegiatan menjadi wadah untuk meningkatkan silaturahmi dan solidaritas sesama atlet dan pelatih serta tim.

Sehingga menurutnya, atlet dan wasit harus menjungjung tinggi sportivitas di atas lainnya. “Menang dan kalah harus diterima secara sportivitas,” imbau Wakil Walikota Batam.

Pesan kedua, Amsakar mengingatkan bahwa pandemi covid-19 sudah melandai tetapi belum bisa dinyatakan sudah tidak ada lagi. Karenanya sesuai arahan pemerintah pusat baik pemain dan penonton harus menerapkan protokol kesehatan.

Terakhir, Amsakar mengingatkan kepada PSTI Batam agar menjadikan PSTI Batam Cup 2021 ini sebagai ajang pencarian atlet takraw berbakat di Batam yang nantinya akan mewakili Kota Batam di Porprov Kepri tahun 2022 mendatang.

Mewakili Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batam, Rinaldi Syamjaya memberikan apresiasi kepada PSTI Kota Batam atas pelaksanaan Turnamen PSTI Batam Cup 2021 ini.

“KONI Batam mengapresiasi PSTI Kota Batam yang dengan segala kemampuan berhasil melaksanakan turnamen, mudah-mudahan ini bisa menjadi cikal bakat lahirnya atlet-atlet takraw di Kota Batam,” ungkap Wakil Ketua III KONI Batam ini.

Apresiasi itu juga, lanjut pria yang akrab disapa Aldi ini, karena kegiatan turnamen takraw terbesar di Kepri ini diharapkan bisa menjadi momentum kebangkitan olahraga Batam setelah pandemi berlalu.

Masih dari tempat yang sama, Ketua PSTI Kota Batam yang juga Sekda Batam, Jefridin Hamid mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu terlaksananya turnamen takraw 2021 ini.

Dijelaskan, bahwa turnamen PSTI Batam Cup 2021 ini diikuti 32 tim takraw lintas provinsi, diantaranya dari Jambi, Riau, Bengkulu dan Provinsi Kepri sendiri sebagai tuan rumah.

“Dengar-dengar ini menjadi turnamen takraw terbesar di Batam. Karena tidak hanya Batam dan Kepri, tetapi hadir dari berbagai provinsi di Sumatera,” jelasnya.

Selain Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad dari Sekdako Batam Jefridin, turut hadir dalam kegiatan bergensi ini, diantaranya Kadispora Batam Said Khaidar, Wakil Ketua KONI Batam Rinaldi Samjaya dan Nur Syariadi, Kepala Cabang Bank Riau Kepri di Provinsi Kepri dan Camat Sekupang Muhammad Arman serta sejumlah insan olahraga Batam. (r/yns)

Pos terkait