Ditekuk Sociedad, Granada Gagal Kudeta Barcelona

Granada – Granada gagal mengudeta posisi Barcelona dari puncak klasemen Liga Spanyol. El Grana kalah 1-2 dari Real Sociead di pekan ke-12 LaLiga.

Menjamu Sociedad di Los Carmenes, Senin (4/11/2019), Granada sedianya punya kans menyalip Barcelona. Berada di posisi tiga dengan 20 poin, Granda berpeluang menyalip Lionel Messi dkk, yang berada di posisi pertama dengan 22 poin, usai sebelumnya kalah 1-3 dari Levante.

Bacaan Lainnya

Adapun Real Madrid juga tertahan di peringkat kedua dengan 22 poin, usai ditahan imbang Real Betis.

Namun Granada tak bisa memanfaatkan momen itu. Menghadapi Sociedad, gawangnya justru kebobolan sejak menit ke-21.

Adalah Portu yang membobol gawang Granada. Menerima sodoran Mikel Oyarzabal di kotak penalti, sepakan kaki kanan Portu mengirim bola bersarang ke pojok bawah kanan gawang Granda. Sociead memimpin 1-0.

Granada sempat membalas pada menit ke-36. Alvaro Vadillo melepaskan tendangan bebas kaki kanan yang membuat bola langsung masuk ke gawang Sociedad. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Sociedad masih memegang kendali permainan. Beberapa kali Oyarzabal mengancam gawang Granada, namun upayanya belum membuahkan hasil.

Sampai akhirnya, Sociedad mencetak gol keduanya satu menit jelang waktu normal habis. Portu yang lagi-lagi membobol gawang Granada, usai memanfaatkan umpan terobosan Adnan Januzaj dengan sepakan kaki kanan yang mengarahkan bola masuk ke gawang Granada. Sociedad menang 2-1.

Kekalahan ini membuat Granada malah turun ke peringkat enam klasemen Liga Spanyol dengan 20 poin dari 12 laga, terpaut dua angka dari Barcelona dan Real Madrid. Sementara Sociedad yang justru merangsek ke posisi tiga dengan 22 poin, masih kalah gol dari Barcelona dan Madrid. (mb/detik)

Pos terkait